Image

Apa Itu ASEAN Access ?

ASEAN Access dengan tagline “Your Business Information Gateway to ASEAN and Beyond”, adalah portal online UKM untuk mengakses informasi perdagangan dan pasar di ASEAN.

Pengawasan portal ini dilakukan oleh ASEAN Coordinator Committee on Micro, Small and Medium Enterprises (ACCMSME), dengan panduan strategis dari ASEAN Task Force on SME Service Centre Web Portal (ASEAN Access). Pengelolaannya dilakukan oleh Office of SMEs Promotion, Thailand (OSMEP). Pengembangan portai ini mendapat dukungan dari Kementerian Federal Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan (BMZ) dan dilaksanakan oleh Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit (GIZ) GmbH.

Kunjungi ASEAN Access

ASEAN Access Info
Menyediakan berbagai informasi akses pasar, peluang bisnis, kebijakan dan regulasi perdagangan baik di dalam kawasan maupun di luar ASEAN (trading beyond ASEAN), yang disertai dengan database penyedia jasa (Service Providers Databank) dari seluruh ASEAN;
ASEAN Access Match
Memfasilitasi kegiatan virtual business matchmaking, merupakan platform yang mempertemukan UKM, mitra potensial, dan para pembeli potensial (potential buyers).

ASEAN Access bertujuan meningkatkan daya saing UKM di tingkat global dengan memberikan kesempatan partisipasi di perdagangan internasional.

Pengguna portal dapat mengakses informasi mengenai peraturan perdagangan di ASEAN, termasuk barang dan jasa. Pengguna portal bisa mengakses berbagai sumber informasi yang dapat membantu ekspansi bisnis di luar ASEAN. Hal ini termasuk akses ke berbagai berita terkini mengenai perkembangan industri, tren bisnis, serta berkontribusi terhadap perkembangan UKM dengan mengikuti survey yang tersedia di dalam portal. ASEAN Access Event Calendar memberikan informasi mengenai bisnis, perdagangan, dan matchmaking events di ASEAN untuk mendukung terciptanya peluang perdagangan internasional dan jejaring dengan mitra dan investor baru.

ASEAN Access resmi diluncurkan pada 16 Juni 2021

Image
Memuat...